Perlunya 3M untuk kesehatan tetap terjaga

LOGAS TANAH DARAT- Jurnalpolisi.id

Kapolres Kuantan Singingi Provinsi Riau AKBP Henky Poerwanto.SIK.MM melalui Kapolsek Logas Tanah Darat IPTU Rafidin Lumban Gaol menghimbau kepada seluruh masyarakat, baik bagi pengguna jalan maupun melakukan perkumpulan secara beramai-ramai agar tetap mematuhi protokoler kesehatan Covid-19 dengan mengedepankan 3M.

Sebagai mana 3M yang dikatakan Rafidin adalah merupakan, Mencuci tangan, Memakai masker, serta Menjaga jarak atau yang biasa di sebutkan oleh para ahli kesehatan Sosial Distance.

Perlunya pencegahan dengan mengedepankan 3M tersebut untuk memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Desease  atau yang biasa dikenal dengan istilah Covid-19.

” Kita bersama personil kepolisian polsek LTD selalu proaktif menyuarakan atau melakukan himbauan kepada masyarakat, baik itu melakukan kunjungan ke Mapolsek maupun saat petugas melakukan Bhabinkantibmas di tengah masyarakat ” jelas Rafidin kepada Jurnalpolisi.id Senin,(19/10/2020) Pagi.

Untuk tetap terbebasnya masyarakat dari Covid-19 Rafidin menjelaskan ” tidak ada kata menyerah, kita tetap lakukan sosialisasi dengan melakukan pemahaman dan pendekatan kepada masyarakat agar terhindar dari bahayanya Corona Virus Desease ini, Terang Rafidin.

” yang bahaya itu penularan dan penyebaran nya, bukan virus nya, maka langkah yang harus kita lakukan, lebih baik mencegah daripada mengobati, ” tukasnya

Dan dalam hal ini, Rafidin berharap kepada seluruh masyarakat, baik dari tokoh masyarakat, tokoh agama, ormas dan seluruh Forkopicam yang merupakan stakeholder agar selalu bergandengan tangan dalam memerangi dengan cara mengingatkan anak, cucu, kemenakan agar tidak berkumpul jika tidak perlu, karena kesehatan jauh lebih penting. Tutup Rafidin lumban gaol.( Yendri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *