Sambut Ramadhan, Ribuan Warga Alue Ie Mirah Gelar Khanduri Jra’t

 Aceh Timur – jurnalpolisi.id  Sabut bulan suci Ramadhan 1442 Hijrah, ribuan warga Desa Alue Ie Mirah, kecamatan Indra Makmur, kabupaten Aceh Timur mengelar doa bersama di tempat pemakaman umum (TPU) setempat, atau yang lebih di kenal dengan ‘Khanduri Jrat’, Selasa (06/04/2021). Amatan di lokasi, ribuan warga tersebut mengelar takjiah bersama yang fahalanya di niatkan kepada seluruh almarhum dan armahumah yang terlebih dahulu meningalkan mereka. Selain itu warga juga menyantuni puluhan anak yatim piatu, yang kemudian mengakhiri dengan makan khendurli bersama atau santapan hidangan yang telah di sediakan warga di TPU setempat. “Alhandulillah, khanduri tahun ini sesuai harapan dan warga juga sangat antusias. Selain itu kami juga dapat mengahadirkan beberapa tamu undangan dari desa desa tetangga untuk berdoa bersama” kata Romi Syahputra, wakil ketua panitia pelaksana. Menurutnya, berkat kekompakan pemuda gampong dan dukungan masyarakat, khanduri tahun ini dapat disajikan dua ekor lembu yang tekah dimasa dengan masakan khas Aceh yaitu ‘kuah belagong’. Mewakili panitia, Romi menyampaikan terimakasih kepada warga dan donatur yang telah menyumbang sehingga acara tahunan ini berjalan lancar. Ia juga berharap, kegiatan rutinitas ini agar kembali dapat di gelar di masa akan datang dengan lebih meriah lagi. “Insya Allah, acara akan kita tutup dengan dakwa islamiah nanti malam, semoga berjalan lancar” harap Romi.( Zainal Abidin) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *