Serdik Sespimmen Ke 62, Serdik Andri Kurniawan dan Deni Saputra Gelar Bakti Sosial

Batam – jurnalpolisi.id

Peserta didik (Serdik) Sespimmen Polri Dikreg ke 62 Serdik Andri Kurniawan, S.I.K., M.H dan Deni Saputra, S.I.K., M.I.K. menggelar kegiatan bakti sosial, Sabtu, 28/5/2022

Dalam kegiatan tersebut, Serdik Sespimmen Polri Direg ke 62, Serdik Andri Kurniawan, S.I.K., M.H dan Deni Saputra, S.I.K., M.I.K ini memberikan berbagai bantuan dan santunan untuk panti asuhan maupun masyarakat

Serdik Sespimmen Andri Saputra, S.I.K., M.I.K mengatakan bahwa bakti sosial ini salah satu bentuk rasa syukur kepada allah swt karena di berikan kesempatan untuk mengikuti Pendidikan Sespimmen Polri ,serta sekaligus juga wujud akan kepedulian terhadap santri yang belajar menimba pendidikan islam dan membutuhkan uluran tangan bantuan.

“Apalagi bulan Syawal ini, bulan meraih kemenangan sehingga turut memberikan berbagai kebutuhan dan merupakan moment kebahagiaan untuk saling berbagi,” ujar Serdik Sespimmen Andri Saputra saat dikonfirmasi, Sabtu, 28/5/2022.

Serdik Sespimmen Andri Saputra juga menambahkan, bahwa pemberian santunan ini merupakan bentuk kepedulian kami (polri) untuk mereka yang membutuhkan

“Dengan adanya penyaluran bansos tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat maupun santri di sana,” harap Serdik Andri Saputra

Besarnya bantuan yang diberikan pun bervariasi mulai dari 3,500,000,- hingga 5.000.000,-

Adapun dalam kegiatan bakti sosial ini diantaranya kami menyalurkan ke panti asuhan muawanah pekanbaru, panti asuhan Quratul ayun batam, kepada anggota tni korem 033 batam, warga sepanjang jalan raya dikota batam[El Roy]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *