Himbauan Kapolsek Rupat Utara untuk Keamanan Pengunjung dan Pengusaha Wisma Selama Liburan Imlek

Rupat Utara, jurnalpolisi.id

27 Januari 2025 – Kapolsek Rupat Utara, AKP Herman S.H, mengeluarkan himbauan kepada semua pengusaha wisma dan pengunjung yang datang ke Pulau Rupat, seiring dengan liburan panjang dan perayaan Imlek yang akan datang. Dalam kesempatan ini, beliau mengingatkan pentingnya kewaspadaan dan kepedulian bersama demi keamanan dan kenyamanan selama berlibur.

Kapolsek Herman menekankan agar para pengelola tempat wisata memperhatikan keselamatan pengunjung dan mencegah insiden yang tidak diinginkan, seperti kehilangan barang, kecelakaan, atau perilaku berbahaya seperti balapan di pantai. “Kami mengajak semua pihak untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan keamanan. Mandi di perairan pantai juga harus diawasi agar tidak terjadi hal-hal yang bisa membahayakan,” ujarnya.

Sebagai langkah konkret, Kapolsek berencana untuk membuat Standard Operating Procedures (SOP) yang melibatkan pengusaha penginapan dan vila. “Kami akan menentukan penanggung jawab di setiap lokasi wisata untuk meningkatkan pengawasan terhadap pengunjung dan memberikan kenyamanan,” tambahnya.

Kapolsek juga menyampaikan rencana untuk melibatkan Bhabinkamtibmas dan lembaga terkait dalam upaya pengawasan. “Kami akan terus mengingatkan masyarakat agar tetap tenang dan tidak menimbulkan keributan, sehingga pengunjung merasa nyaman dan ingin kembali berlibur ke Rupat Utara. Patroli rutin juga akan dilaksanakan untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan semua orang yang berkunjung,” tutup Kapolsek.

Dengan himbauan ini, diharapkan semua pihak dapat berkolaborasi untuk menciptakan suasana liburan yang aman dan menyenangkan bagi semua pengunjung.(Asmadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *