Komandan Lanud Jenderal Besar Soedirman Hadiri Pisah Sambut Kapolres

Purbalingga, – jurnalpolisi.id

Komandan Lanud Jenderal Besar Soedirman Letkol Pnb Ali Purwoko, S.Sos., menghadiri acara pisah sambut Kapolres Purbalingga dari AKBP Achmad Akbar, S.I.K., M.Si., kepada AKBP Anita Indah Setyaningrum, S.I.K., M.H. Kegiatan berlangsung di Purbasari Pancuran Mas, Purbalingga, Senin (12/01/2026).

Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan sekaligus apresiasi atas dedikasi pejabat lama serta penyambutan pejabat baru Kapolres Purbalingga.

Komandan Lanud J.B. Soedirman menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kapolres Purbalingga lama atas kerja sama, koordinasi, dan sinergi yang telah terjalin dengan baik selama ini.

Komandan Lanud J.B. Soedirman juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Kapolres Purbalingga yang baru. Diharapkan, di bawah kepemimpinan yang baru, sinergitas Lanud Jenderal Besar Soedirman dengan Polres Purbalingga dapat terus ditingkatkan demi terciptanya stabilitas keamanan dan kondusivitas wilayah.

Acara pisah sambut tersebut dihadiri oleh, Bupati Purbalingga, H. Fahmi Muhammad Hanif, Wakil Bupati Purbalingga, Dimas Prasetyahani, S.E., M.M., Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Letkol Untung Iswahyudi S.Sos., M.Hum., M.Han., Dandim 0701/Banyumas, Letkol Inf Edward Deru Saka Samosir, dan tamu undangan lainnya. Suasana berlangsung hangat dan penuh kebersamaan, mencerminkan sinergitas yang solid antar instansi di wilayah Purbalingga.

( Arif JPN )

Sumber : Pen Lanud J.B.Soedirman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *