Pengurus KONI Kota Balikpapan Masa Bakti 2025–2029 Resmi Dilantik

Balikpapan – jurnalpolisi.id

Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Balikpapan masa bakti 2025–2029 resmi dilantik dalam sebuah seremoni yang digelar di Gedung BSCC Dome Balikpapan, Jalan Ruhui Rahayu, Kelurahan Sepinggan Baru, Kecamatan Balikpapan Selatan, Rabu (7/1/2026) malam.
Kegiatan pelantikan yang dihadiri sekitar 700 orang tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh penting, di antaranya Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalimantan Timur H. Sabaruddin Panrecalle, Ketua KONI Provinsi Kalimantan Timur Rusdiansyah Aras, Wali Kota Balikpapan Dr. H. Rahmad Mas’ud, S.E., M.E., Ketua DPRD Kota Balikpapan H. Alwi Al Qadri, serta unsur Forkopimda, TNI-Polri, kepala perangkat daerah, pengurus KONI se-Kalimantan Timur, pengurus cabang olahraga, atlet, dan para sponsor.
Pelantikan pengurus KONI Kota Balikpapan dipimpin langsung oleh Ketua KONI Provinsi Kalimantan Timur, ditandai dengan pembacaan Surat Keputusan, pengucapan janji pengurus, penyerahan bendera pataka, penyematan pin, serta penandatanganan berita acara pelantikan.
Ketua Panitia Pelaksana Saharuddin dalam laporannya menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan amanat organisasi sebagai tindak lanjut berakhirnya masa bakti kepengurusan sebelumnya. Ia menegaskan, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menjaga kesinambungan kepemimpinan dan penguatan pembinaan olahraga prestasi di Kota Balikpapan.
“Pelantikan ini mengusung tema Era Baru Bangkitnya Olahraga Balikpapan Menuju Indonesia Emas dengan semangat Satu Gerak, Satu Semangat, Satu Balikpapan. Tema ini mencerminkan komitmen bersama seluruh insan olahraga untuk bersinergi membangun prestasi,” ujarnya.
Dalam sambutannya, Ketua KONI Kota Balikpapan terpilih Gasali menegaskan bahwa pelantikan bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan awal dari tanggung jawab besar untuk meningkatkan prestasi olahraga daerah. Ia menyebut Balikpapan telah mencatat capaian membanggakan dengan raihan ratusan medali serta menjadi daerah dengan jumlah atlet lolos terbanyak di Kalimantan Timur.
“Kami berkomitmen menjadikan KONI Kota Balikpapan sebagai organisasi yang profesional, transparan, dan berorientasi pada pembinaan berkelanjutan. Fokus kami adalah memperjuangkan kepentingan atlet dan pelatih serta membangun sistem pembinaan yang kuat dan konsisten,” tegas Gasali.
Sementara itu, Ketua KONI Provinsi Kalimantan Timur Rusdiansyah Aras menyampaikan apresiasi atas kontribusi Balikpapan terhadap prestasi olahraga Kalimantan Timur. Ia menyebut Balikpapan selama ini menjadi salah satu barometer olahraga di provinsi tersebut, termasuk kontribusinya yang signifikan pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON).
“Ke depan, tantangan semakin besar, terutama menghadapi Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur 2026. KONI Kota Balikpapan diharapkan mampu mempertahankan bahkan meningkatkan prestasi, sekaligus menjadi contoh tata kelola organisasi olahraga yang profesional,” ujarnya.
Wali Kota Balikpapan Dr. H. Rahmad Mas’ud dalam sambutannya menegaskan komitmen Pemerintah Kota Balikpapan dalam mendukung pembinaan olahraga prestasi. Ia berharap pengurus KONI yang baru dapat menghadirkan inovasi, meningkatkan prestasi atlet, serta menjaga integritas dan akuntabilitas organisasi.
“Kami berharap dana pembinaan atlet yang telah dialokasikan dapat dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan kualitas latihan dan kesiapan atlet menghadapi berbagai kejuaraan, baik di tingkat provinsi maupun nasional,” kata Rahmad Mas’ud.
Adapun susunan Pengurus KONI Kota Balikpapan Masa Bakti 2025–2029 dipimpin oleh Gasali sebagai Ketua Umum, didampingi Ketua Harian Dr. Yudi Saharuddin, S.E., M.E., serta jajaran wakil ketua, sekretaris, bendahara, dan bidang-bidang sesuai struktur organisasi.
Kegiatan pelantikan berakhir sekitar pukul 23.00 WITA dan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, serta kondusif dengan pengamanan dari jajaran Polsek Balikpapan Selatan.
( Alfian )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *