Toko Emas Dollar C Arinda Resmikan Cabang Ketiga di Rancaekek

Bandung — jurnalpolisi.id

Toko Emas Dollar C Arinda, yang mengusung slogan “Pusat Jual-Beli Emas dan Logam Mulia”, resmi membuka cabang ketiganya yang berlokasi di Dangdeur Rancaekek No. 66, Kabupaten Bandung, Senin (5/1/2026). Pembukaan cabang ini menjadi bagian dari pengembangan usaha Dollar C Arinda di wilayah Bandung Timur.

Acara grand opening berlangsung sejak pukul 07.00 hingga 17.30 WIB dan disambut antusias oleh masyarakat setempat. Kehadiran cabang baru tersebut diharapkan dapat mempermudah warga Rancaekek dan sekitarnya dalam melakukan transaksi jual beli emas dan logam mulia secara aman dan terpercaya.

Kegiatan peresmian turut dimeriahkan oleh sejumlah bintang tamu, di antaranya Uno Sutrisno (Ceu Haji), Umi Indriyani (Umi Lucu Abiez), serta Purnama Suherman, yang menghibur para pengunjung.

Pemilik Toko Emas Dollar C Arinda, Hj. Arinda, menyampaikan rasa syukurnya atas pembukaan cabang ketiga tersebut. Ia berharap kehadiran Dollar C Arinda di Rancaekek dapat diterima dengan baik oleh masyarakat serta memberikan pelayanan yang optimal.

“Semoga pembukaan cabang ketiga ini bisa diterima oleh masyarakat dan kami dapat memberikan pelayanan yang terbaik,” ujar Hj. Arinda kepada awak media.

Ia menjelaskan bahwa sebelumnya Dollar C Arinda telah memiliki dua cabang di wilayah Cicalengka, masing-masing berlokasi di Pasar Cicalengka dan kawasan Alun-Alun Cicalengka. Dengan dibukanya cabang di Rancaekek, jangkauan pelayanan diharapkan semakin luas.

Selain itu, Hj. Arinda berharap keberadaan toko emas tersebut dapat memberikan kontribusi positif bagi perekonomian lokal. “Mudah-mudahan kehadiran kami bisa memberikan manfaat dan kebaikan bagi para pelaku usaha di Rancaekek,” tambahnya.

Dalam hal produk, Dollar C Arinda menegaskan komitmennya menyediakan emas dengan kualitas terbaik serta harga yang kompetitif agar dapat diakses oleh berbagai lapisan masyarakat.

Sebagai bagian dari rangkaian grand opening, pihak pengelola juga menghadirkan program undian berhadiah dengan berbagai hadiah, seperti sepeda motor, lemari es, mesin cuci, televisi, kompor, serta perlengkapan rumah tangga lainnya. Periode pengundian dijadwalkan berlangsung dari 5 hingga 31 Januari 2026.

Selain itu, tersedia pula sejumlah layanan tambahan, antara lain cuci perhiasan gratis, patri emas, dan pemasangan mata perhiasan, serta penawaran khusus selama masa pembukaan.

Dengan berbagai layanan yang ditawarkan, pihak pengelola berharap kehadiran Toko Emas Dollar C Arinda di Rancaekek dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

(Tanjung Hamirzen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *