JURNAL POLISI

Menu
  • News
  • Bisnis
  • Lifestyle
  • Politik
  • Entertainment
  • Otomotif
  • Techno
  • Sport
Home
News
75 Personel Polres Rohul Naik Pangkat, Ini Pesan Kapolres Taufik Lukman Nurhidayat
News

75 Personel Polres Rohul Naik Pangkat, Ini Pesan Kapolres Taufik Lukman Nurhidayat

Jurnal Polisi 01/01/2021

Rokan Hulu, Jurnalpolisi.id

Sebanyak 75 personel Polres Rokan Hulu naik pangkat. Upacara kenaikan pangkat dipimpin langsung Kapolres Rohul AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat S.IK MH di Lapangan Apel Mapolres Rokan Hulu jalan Lingkar Km 4 Desa Suka Maju Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau, Jum’at (01/01/2021) Sore.

Anggota yang menerima kado kenaikan pangkat di tahun baru 2021 ini yakni 1 dari Pangkat AKP naik pangkat pada jenjang Pamen menjadi Kompol, selain itu Iptu menjadi AKP 3 Personel, dan 4 dari Ipda menjadi Iptu sementara dari Aipda ke Aiptu 7 Personel, Bripka ke Aipda 17 Personel, Brigpol ke Bripka 21 Personel dan Briptu ke Brigpol 1 Personel dan Bripda ke Briptu 21 Personel.

Bertindak sebagai inspektur Upacara Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat, SIK,MH sedangkan Komandan Upacara (Dan Up) IPDA Refly Harahap SH dan Perwira Upacara ( PAUP) Kasat Narkoba AKP Masjang Efendi

Tampak hadir dalam acar tersebut Waka Polres Rohul Kompol Willy Kartamanah AKS,S.IP,M.SI Para Kabag Polres Rokan Hulu, Para Kasat Polres Rokan Hulu, Kapolsek Jajaran Polres Rokan Hulu, dan sejumlah Personil Polres Rokan Hulu.

Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat dalam Amanatnya mengatakan dengan dinaikan setingkat agar menjadikan motivasi bekerja dan lebih ditingkatkan, bahwa prestasi tidak lepas dari peran rekan kerja dan masyarakat karena tantangan kedepan semakin berat banyaknya dinamika persoalan dan dituntut untuk peka dalam melihat situasi.” Ujarnya.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan, kenaikan pangkat ini hendaknya dapat menjadi motivasi dalam memberikan pelayanan yang unggul, profesional, berbudaya dan bermoral untuk mewujudkan pelayanan Polri yang prima kepada masyarakat.” tutupnya.
BO 7412 DO

Share
Tweet
Email
Prev Article
Next Article

Related Articles

Makassar – jurnalpolisi.id

Cegah Penyebaran Virus Covid 19, Tiga Pilar Kecamatan Panakkukang Laksanakan Operasi Yustisi

SIAK HULU – jurnalpolisi.id

Polsek Siak Hulu Ungkap Kasus Pencurian Mobil L 300, Pelaku Ditangkap di Wilayah Sumbar

About The Author

Jurnal Polisi

Leave a Reply

Batalkan balasan

Berita Populer

  • Pengaduan Penggunaan Lokpon Oleh PT. BAK, Polsek …
    19/01/2021 0
  • Nasib Sial IRT Yang Sedang Duduk Duduk …
    21/12/2020 0
  • Kapolres Lembata, Pimpin Gelar Apel Pasukan Operasi …
    21/12/2020 0
  • Unit Reskrim Polsek Tapung Amankan Pelaku Pembacokan …
    21/12/2020 0
  • ICMI JABAR MELAWAN RADIKALISME DAN TERORISME
    21/12/2020 0

JURNAL POLISI

TEGAS MENGUNGKAP FAKTA DEMI KEADILAN
Copyright © 2021 JURNAL POLISI
JurnalPolisi.id

Ad Blocker Detected

Our website is made possible by displaying online advertisements to our visitors. Please consider supporting us by disabling your ad blocker.

Refresh