Gotong Royong Pengecoran Jalan Rusak Tahap I di Kelurahan Batupanjang

Rupat, 9 September 2025 – jurnalpolisi.id

Pada hari Selasa, tanggal 9 September 2025, pukul 08.00 WIB, telah dilaksanakan kegiatan Gotong Royong Pengecoran Jalan Rusak Tahap I Swadaya Masyarakat yang bertempat di Simpang Empat Mujimin, Jalan Mesjid, Kelurahan Batupanjang, Kecamatan Rupat, Kabupaten Bengkalis.

Kegiatan ini diikuti oleh berbagai unsur, antara lain:

  1. Personil Koramil 04/Rupat
  2. Personil Polsek Rupat
  3. Lurah Batupanjang beserta anggota
  4. RW dan RT Kelurahan Batupanjang
  5. Donatur
  6. Masyarakat dan pemuda setempat

Adapun tujuan dari kegiatan gotong royong ini adalah:

  1. Memfasilitasi perbaikan infrastruktur dengan biaya efisien dari donatur masyarakat, pengelola toko dan warung, pengusaha mobil sawit, serta pihak lainnya untuk mempercepat penyelesaian masalah kerusakan jalan.
  2. Memperkuat solidaritas dan ikatan sosial masyarakat yang saling bahu-membahu dalam kegiatan gotong royong.
  3. Meningkatkan kenyamanan dan keamanan bagi pengguna jalan, mengurangi risiko kecelakaan, serta mempermudah akses transportasi untuk kegiatan ekonomi, pendidikan, dan sosial warga.

Pada pukul 11.00 WIB kegiatan gotong royong tahap I selesai dalam keadaan aman dan kondusif. Selanjutnya, Pengecoran Jalan Rusak Tahap II akan dilaksanakan pada hari Selasa, 16 September 2025.

Penulis: Asmadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *