Bupati Labusel Apresiasi Dan Dukung Penuh Gebyar PAUD 2025 Membangun Generasi Yang Cerdas

Labusel, Sumut – jurnalpolisi.id
Pendidikan anak usia dini menjadi perhatian serius Bupati Labuhanbatu Selatan, Fery Sahputra Simatupang, S.H. Dukungan tersebut diwujudkan melalui kegiatan Gebyar PAUD 2025 yang digelar di Balai Kantor Kecamatan Kota Pinang, Rabu (29/10/2025).

Kegiatan ini berlangsung meriah dan penuh keceriaan. Anak-anak PAUD tampak antusias mengikuti berbagai lomba edukatif seperti menari, menggambar, dan fashion show bertema budaya daerah.

Camat Kota Pinang, Khoirul Efendi Batubara, S.H., M.H., mengapresiasi kerja keras panitia dan pendidik.

“Gebyar PAUD ini wujud kepedulian kita terhadap pendidikan anak usia dini. Semoga semangat anak-anak hari ini menjadi awal lahirnya generasi tangguh dan berkarakter,” ujarnya.

Bunda PAUD Kecamatan Kota Pinang menambahkan, kegiatan ini memperkuat sinergi antara lembaga pendidikan, orang tua, dan pemerintah dalam menumbuhkan semangat belajar serta rasa percaya diri anak sejak dini.

Sementara itu, Bupati Fery Sahputra Simatupang menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung program PAUD di seluruh kecamatan.

“Dari sinilah kita mulai membangun generasi emas—sehat, cerdas, dan berkarakter untuk masa depan,” katanya.

Gebyar PAUD 2025 menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah daerah, pendidik, dan masyarakat dalam mewujudkan pendidikan anak usia dini yang bermutu di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

(M. Suyanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *