Polrestabes Bandung Gelar Sosialisasi SOP SIPPMSA dan Digitalisasi Sistem Inovatif Senjata Api
Bandung, jurnalpolisi.id
Polrestabes Bandung menggelar kegiatan Sosialisasi SOP SIPPMSA dan Digitalisasi Sistem Inovatif Senjata Api dalam Mendukung Tugas Polri, yang berlangsung di Aula Polrestabes Bandung pada Kamis (6/11/2025).
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolrestabes Bandung Kombes Pol. Dr. Budi Sartono, S.I.K., M.Si., M.Han., didampingi Wakapolrestabes Bandung, para Pejabat Utama Polrestabes Bandung, serta seluruh Kapolsek jajaran.
Program tersebut diprakarsai oleh AKBP Dr. Indra Budi, S.Sos., M.H. selaku Leader Project, dengan menghadirkan Bapak Alfath Kurnia Ar-Rasyid sebagai narasumber utama.
Dalam sambutannya, Kapolrestabes Bandung menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam memperkuat transformasi digital di lingkungan Polri, khususnya dalam sistem administrasi senjata api agar lebih terpadu, akuntabel, dan efisien.
“Melalui digitalisasi ini, kita ingin memastikan tata kelola administrasi senjata api di Polrestabes Bandung berjalan transparan, tertib, dan mendukung pelaksanaan tugas kepolisian secara optimal,” ujar Kombes Pol. Budi Sartono.
Rangkaian kegiatan meliputi pemaparan materi tentang SOP SIPPMSA, demo sistem digital inovatif, sesi tanya jawab, serta diskusi interaktif terkait optimalisasi implementasi sistem di tingkat satuan kerja.
Seluruh kegiatan berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh semangat inovasi sebagai wujud komitmen Polrestabes Bandung dalam mendukung program digitalisasi pelayanan Polri.
(Tanjung Hamirzen)
