HKN ke – 61 Refleksi Mendalam Sambut Indonesia Emas 2045
Langgur, jurnalpolisi.id
Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang ke – 61 di Maluku Tenggara (Malra), Bupati Muhamad Thaher Hanubun refleksi mendalam sekaligus proyektif untuk melompat ke masa depan Indonesia emas di tahun 2045.
Bahwa selain menjadi proyektif di masa depan, bukan hanya sekedar peringatan, tetap komitmen dan arah pembangunan kesehatan.
“Dan itu merupakan investasi besar,”ucapnya mengutip sambutan Mentri Kesehatan yang dibacakan saat pelaksanaan upacara peringatan HKN ke -61, yang berlangsung di RSUD Karel Sadauitubun Langgur, Selasa (12/11/2025).
Dengan tema “Generasi Sehat Masa Depan Hebat” kepala Daerah menekankan pentingnya investasi kesehatan sejak dini. Tujuanya adalah, untuk menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing.
Bahwa generasi sehat yang diciptakan bukan terbatas pada penyakit, dan ini adalah generasi yang tangguh secara fisik, gesit secara mental, barahlak mulia serta berdaya saing tinggi.
Bupati menegaskan agar selalu meningkatkan fondasi kesahatan sejak dini, dan harus memastikan setiap anak Indonesia mendapatkan layanan kesehatan secara konfrehenship, mulai dari 100 hari pertama kehidupan.
Dirinya berpesan agar peringatan Hari Kesehatan Nasional ke – 61 harus menjadi ujung tombak kuat, proaktif dan dekat dengan masyarakat.
Sebagai informasi Bupati katakan kalau peresmian Rumah Sakit Pratama yang berkedudukan di Pulau Kei Besar akan dilaksanakan pada akhir bulan November ini.

Alih – alih dalam sambutanya bahwa saat ini jumlah Dokter spesialis di Maluku Tenggara sebanyak 7 orang, dan 7 lagi masih mengikuti menempuh pendidikan.
Ditempat yang sama, usai pelaksanaan upacara Bupati bersama Forkopimda juga menyempatkan waktunya untuk memberikan penghargaan kepada setiap individu ASN, lebih khusus kepada lingkup kesehatan yang ada di Maluku Tenggara.
Adapun penghargaan yang diberikan, diantaranya Evaluasi kinerja terbaik kepala puskesmas triwulan II.
Kategori Evaluasi disiplin terbaik puskesmas, evaluasi capain Cek Kesehatan Gratis (CKG), pada data aplikasi sehat Indonesiaku.
Selain itu, juga kategori UPTD puskesmas terbaik dalam penanganan rujukan kasus kegawatdaruratan (Neonatal), kategori UPTD puskesmas terbaik dalam penanganan rujukan kasus kegawatdaruratan material.
Dan kategori penginputan aplikasi terbaik Sistim informasi kesehatan gizi keluarga (Sigizikesda).
Bersamaan, juga kategori diberikan kepada mereka yang berhasil dalam Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM),
Publish by (Melky_JPN)
