Sedikitnya 155 Pers Gabungan Siap Gelar Ops Zebra Turangga 2025 Selama 14 Hari Di Wilkum Polres TTS

NTT, jurnalpolisi.id

Menjelang pelaksanaan Operasi Lilin 2025, jajaran Polres Timor Tengah Selatan (TTS) bersama unsur terkait menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga 2025 di halaman utama Mapolres TTS, Senin (17/11/2025) sekitar pukul 08.00 WITA.

Kapolres TTS AKBP Hendra Dorizen, S.H., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa Operasi Zebra Turangga 2025 akan berlangsung selama 14 hari, mulai 17 hingga 30 November 2025. Operasi ini melibatkan 155 personel gabungan, terdiri dari:

  • Polres TTS : 30 personel
  • Kodim 1621/TTS : 15 personel
  • Dinas Perhubungan : 15 personel
  • Sat Pol PP : 15 personel
  • Dispenda : 10 personel
  • Satuan fungsi internal Polres TTS : sisanya

Seluruh personel lintas instansi akan bersinergi dalam pelaksanaan Operasi Zebra untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas menjelang akhir tahun,” terang Kapolres.

Fokus Operasi Zebra Turangga 2025

Selama dua pekan pelaksanaan operasi, Polres TTS menargetkan peningkatan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas, penurunan angka pelanggaran serta kecelakaan, dan menekan fatalitas korban kecelakaan.

Tak hanya itu, operasi ini juga diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri melalui penindakan yang humanis dan profesional.

Kapolres menjelaskan bahwa Operasi Zebra merupakan operasi harkamtibmas yang mengedepankan tindakan preemtif, preventif, dan humanis, didukung penegakan hukum secara selektif prioritas. Penindakan akan menyesuaikan tingkat pelanggaran, menggunakan ETLE Mobile, ETLE statis, serta tilang manual bagi pelanggaran yang berpotensi menyebabkan kecelakaan fatal.

Penegakan hukum dilakukan secara terukur, khusus terhadap pelanggaran yang berisiko tinggi menimbulkan kecelakaan. Ini demi keselamatan masyarakat,” tegas AKBP Dorizen.

Imbauan Keselamatan

Kapolres juga mengingatkan seluruh pengguna jalan di Kabupaten TTS agar lebih berhati-hati, mengingat kondisi cuaca yang kerap ekstrem — hujan lebat disertai kabut — yang menyebabkan jarak pandang berkurang dan jalan licin.

Kami minta seluruh masyarakat TTS meningkatkan kewaspadaan saat berkendara. Pastikan kendaraan layak jalan, lengkapi semua perlengkapan keselamatan, dan tetap jaga jarak aman,” tambahnya.

Apel Gelar Pasukan

Dari pantauan media, apel gelar pasukan dipimpin langsung Kapolres TTS AKBP Hendra Dorizen dan dihadiri Forkopimda TTS, para pejabat utama Polres TTS, Wakapolres, Kabag, Kasat, Kasi, serta seluruh personel gabungan peserta apel.

Evan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *