Kapolres Bojonegoro Lepas Tim Bola Voli U-18 Berlaga di Kejurprov Jatim
Bojonegoro – jurnalpolisi.id
Kapolres Bojonegoro AKBP Afrian Satya Permadi secara resmi melepas tim bola voli putra dan putri Kabupaten Bojonegoro yang akan berlaga pada Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Bola Voli U-18 Jawa Timur 2026. Kegiatan pelepasan tersebut berlangsung dengan didampingi para pejabat utama (PJU) Polres Bojonegoro.
AKBP Afrian Satya Permadi yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Bojonegoro menyampaikan dukungan penuh kepada para atlet yang akan mewakili Kabupaten Bojonegoro. Tim bola voli Bojonegoro dijadwalkan mengikuti Kejurprov U-18 yang digelar di GOR Lembu Peteng, Kabupaten Tulungagung, pada 20 hingga 26 Januari 2026.
Dalam ajang tersebut, Kabupaten Bojonegoro mengirimkan sebanyak 28 atlet putra dan putri terbaik hasil pembinaan PBVSI. Para atlet akan bersaing dengan tim-tim dari kabupaten dan kota se-Jawa Timur untuk memperebutkan prestasi pada level provinsi.
Sebelum keberangkatan, Kapolres Bojonegoro memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh atlet dan official.
Ia menekankan pentingnya semangat juang, disiplin, serta menjaga kekompakan tim selama mengikuti pertandingan.
“Hari ini kita memberangkatkan tim bola voli yang mewakili Kabupaten Bojonegoro di Kejurprov Voli U-18 di Tulungagung. Ada 28 atlet putra dan putri yang kita kirim,” ujar AKBP Afrian di sela kegiatan, Senin (19/1/2026).
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Kejurprov ini menjadi ajang strategis untuk menjaring dan menyiapkan atlet-atlet usia muda yang berpotensi menjadi andalan Kabupaten Bojonegoro maupun Provinsi Jawa Timur di masa depan. Pembinaan sejak dini dinilai penting untuk menjaga regenerasi atlet bola voli.
Afrian juga mengingatkan bahwa hasil pertandingan bukanlah satu-satunya tujuan utama. Menurutnya, menang atau kalah merupakan bagian dari kompetisi, namun berjuang maksimal dan menjunjung sportivitas adalah kewajiban setiap atlet.
Ia berharap tim bola voli Kabupaten Bojonegoro mampu tampil optimal, meraih hasil terbaik, serta membawa nama baik daerah. Dukungan penuh dari jajaran Polres Bojonegoro dan PBVSI diharapkan dapat menjadi motivasi tambahan bagi para atlet selama bertanding.
Mochammad Ali Afandi. SH.
Jurnal Polisi News Indonesia
