Jumat Sehat, Polresta Balikpapan Gelar Jogging Pagi Tingkatkan Kebugaran Personel

BALIKPAPAN jurnalpolisi.id

Polresta Balikpapan menggelar kegiatan Jumat Sehat dengan melaksanakan olahraga jogging pagi bersama sebagai upaya menjaga kebugaran dan meningkatkan daya tahan tubuh personel, Jumat (23/1/2026).

Kegiatan yang berlangsung di halaman Mapolresta Balikpapan tersebut diikuti oleh Pelaksana Harian (Plh) Wakapolresta Balikpapan, para Pejabat Utama (PJU), serta seluruh personel Polresta Balikpapan.

Kapolresta Balikpapan Kombes Pol. Jerrold H. Y. Kumontoy, S.I.K., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan olahraga rutin ini merupakan bagian dari implementasi visi, misi, serta program terobosan kreatif Polresta Balikpapan yang dirangkum dalam jargon AMIN (Adaptif, Mumpuni, Inovatif, dan Nyata).

Menurutnya, peningkatan kualitas sumber daya manusia menjadi faktor penting dalam mendukung pelaksanaan tugas kepolisian yang semakin dinamis dan kompleks.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menjaga kesehatan jasmani dan rohani seluruh personel.
“Kondisi fisik yang sehat dan prima akan berpengaruh langsung terhadap integritas, profesionalisme, serta kualitas pelayanan kepada masyarakat. Personel Polri harus mampu menjadi teladan, baik dari sisi kedisiplinan, etika, maupun penampilan,” ujar Kapolresta.
Kegiatan olahraga diawali dengan apel olahraga pagi, kemudian dilanjutkan dengan gerak jalan dan jogging sejauh kurang lebih 1.000 langkah keluar dari Mako Polresta, mengelilingi kawasan Gunung Pasir–Klandasan, sebelum kembali finis di Mapolresta Balikpapan.

Usai pelaksanaan jogging, seluruh peserta melaksanakan pendinginan dan menikmati extra fooding yang telah disiapkan sebagai bagian dari pemulihan kebugaran.

Melalui kegiatan Jumat Sehat ini, diharapkan daya tahan tubuh dan imunitas seluruh personel Polresta Balikpapan dapat terus terjaga, sehingga mampu melaksanakan tugas pelayanan masyarakat, pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), serta penegakan hukum secara optimal.

Kegiatan olahraga rutin tersebut juga menjadi sarana mempererat kebersamaan dan soliditas internal di lingkungan Polresta Balikpapan.
( Alfian )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *