Polantas Menyapa, Sat Lantas Polres Kuansing Edukasi Masyarakat tentang Keselamatan Berlalu Lintas
KUANTANSINGINGI,– jurnalpolisi.id Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas, Satuan Lalu Lintas Polres Kuantan Singingi melalui Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) melaksanakan kegiatan Polantas Menyapa dengan memberikan edukasi langsung kepada masyarakat pengguna jalan. Kegiatan tersebut dilaksanakan bertempat di seputaran Kota Teluk Kuantan, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi, sekira pukul 09.30 WIB….
