Sosialisasi Kebijakan Direktorat Jendral Perikanan Budidaya Kementrian Kelautan dan Perikanan diadakan di KUD Mandiri Mina Bahari Muara Blanakan.

Subang –  jurnalpolisi.id

Sabtu – 15/04/2023.
Anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Dr. H. Sutrisno, SE, M.Si. melaksanakan kegiatan Sosialisasi Kebijakan Direktorat Jendral Perikanan Budidaya di KUD Mandiri Mina Bahari Desa Muara Kecamatan Blanakan Kabupaten Subang Jawa Barat. Jum’at – 14 – April 2023.

Acara ini dihadiri oleh Kabid perikanan Air Payau Asep Jaelani Saputra mewakili Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Subang, Kepala Balai Perikanan Layanan Usaha Produksi Perikanan Budidaya Karawang M.Tahang mewakili Kepala Direktorat jendral Perikanan Budidaya, Anggota DPRD Kabupaten Subang Fraksi PDI Perjuangan H. Adik LF Solihin, para Ketua KUD tambak dan petani tambak di wilayah Pantura Subang.

Dalam sambutannya H. Adik LF Solihin mengatakan, “Bapak H. Sutrisno merupakan guru sekaligus orang tua saya yang sudah banyak membantu memperjuangkan nasib nelayan dan petani tambak di wilayah Pantura Subang baik terkait kebijakan juga dengan program-program yang dibawa beliau untuk nelayan dan petani tambak, beliau adalah tokoh yang responsif dan aspiratif,” ungkapnya.

Dalam penyampaian sambutannya, H. Sutrisno mengatakan,” pemerintah memikirkan solusi untuk petani budidaya misalnya untuk pembudidaya udang vaname dapat dialihkan dengan budidaya ikan nila salin yaitu ikan nila yang biasanya di budidaya di air tawar kini dengan teknologi bisa disesuaikan hidup di air payau. Hal ini merupakan tugas pemerintah untuk memberikan bimbingan kepada para petani budidaya ikan.

Lanjutnya, “pada intinya kami bersama pemerintah berusaha memberikan bimbingan, dorongan dan bantuan agar para petani tambak dapat meningkatkan hasil produksinya”. Ungkap H. Sutrisno.

Ketua KUD Mandiri Mina Bahari Ade Kardi pada saat diwawancara awak media mengutarakan, “bahwa H. Sutrisno merupakan wakil rakyat yang sangat perhatian dan peduli kepada nelayan juga petani tambak, ucapnya.

( Bisri JPN )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *