Legislator Ini Kembali Maju Sebagai Caleg Di DPRD Rohil

PEKANBARU, jurnalpolisi.id

Anggota DPRD Rokan Hilir Krismanto, kembali mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif (Caleg) pada Pemilu 14 Februari 2024 mendatang.

Kader partai PDI Perjuangan ini, yang juga sosok sangat dikenal peduli dengan masyarakat di Kabupaten Rohil khususnya di Daerah Konstituen nya, ia menjelaskan, dirinya berpeluang untuk melanjutkan kembali dikarenakan adanya Aspirasi masyarakat kepadanya. Masyarakat masih menginginkan nya untuk duduk di Legislatif demi melanjutkan kembali keinginan masyarakat yang masih belum terpenuhi seutuhnya. Khususnya di sektor pertanian dan Infrastruktur.

Krismanto merupakan Anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan dua Periode 2014-2019 dan 2019-2024 Dapil I, yang meliputi tiga kecamatan yakni, Bangko, Sinaboi, Dan Batu Hampar.

“ya ini kan dibantu dari keinginan masyarakat yang masih menginginkan saya untuk bekerja di Rohil saja,semoga amanat ini bisa saya perjuangkan kembali pekerjaan-pekerjaan yang belum tuntas,” jelas Krismanto

Krismanto menambahkan, sempat tersiar kabar dirinya berpeluang untuk maju sebagai calon legislatif DPRD Provinsi Riau namun, keyakinan dirinya yang disertai dorongan masyarakat agar tetap di DPRD Rokan Hilir.

Legislati yang menjabat dua periode di Kursi DPRD Rohil ini, Ditanya alasan kenapa dirinya tidak mengambil peluang kursi di DPRD Provinsi Riau, ia enggan menjawab mengenai hal tersebut. Namun ia hanya melontarkan bahasa isyarat, bahwa,”masih banyak kawan-berpotensi untuk itu”, sembari memberikan isyarat tersenyum

“saya di Rohil saja”,katanya.

Krismanto merupakan kader PDI Perjuangan, yang lolos menduduki kursi di DPRD Rokan Hilir. Perolehan suara mayoritas di DPRD Rokan Hilir yang diraih oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang menduduki sebanyak 7 Kursi untuk periode 2019-2024.

Sebagai informasi, Partai PDI Perjuangan Kabupaten Rokan Hilir salah satu partai di Rokan Hilir yang pertama menyerahkan pengajuan nama-nama peserta Bakal Calon Legislatif DPRD Rohil pada tanggal 11 bulan mei 2023 lalu yang bertempat di KPU Center Jalan Kecamatan Bagansiapiapi, Rokan Hilir.

Secara bersama-sama, Penyerahan dokumen tersebut di pimpin oleh Drs. Jamiludin selaku ketua Parpol PDI Perjuangan Rohil, dan didampingi oleh Maston, Putra Kasibu, Krismanto, Fice dan kader PDI P Rohil lainnya.

Kabiro Panca Sitepu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *