Ketua PPP Langkat, Pentingnya DPRD Menyikapi Rusaknya Jalinsum di Langkat

Langkat – Jurnal polisi.id

Kerusakan Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) di Kabupaten Langkat, Sumut, harus segera disikapi DPRD Langkat, sebelum terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, seperti kecelakaan lalu lintas yang akan merengut korban jiwa bagi pengguna jalan. Dan kerusakan jalan akan semakin bertambah jika terjadinya pembiaran, mengingat ditambahnya intensitas angkutan pembawa material pembuatan jalan tol juga melintasi jalan rusak tersebut.

Hal demikian dikatakan ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kabupaten Langkat, Rahmad Rinaldi, SE, kepada awak Media ini, Rabu (20/1/21), di Tanjung Pura. Rahmad Rinaldi menjelaskan, kerusakan jalan (jalan berlubang) terjadi dari Jalinsum Kecamatan Stabat hingga ke Jalinsum di Kecamatan Besitang.

Kami berharap DPRD Langkat, segera melakukan koordinasi ke Pemeritah Provisi Sumut; BAPEDA Sumut, Dinas PUPR Sumut. Dengan menyampaikan aspirasi masyarakat berupa rekomendasi perbaikan jalan untuk diteruskan ke pihak Kementrian PUPR di Pusat, sebut Rinaldi.

Ia juga meminta pihak DPRD Langkat segera memanggil pihak terkait di Pemerintahan Langkat untuk mendiskusikan hal tersebut, dalam hal mempersiapkan kelengkapan administrasi permohonan perbaikan jalan di Jalinsum Kabupaten Langkat tersebut, beber Rinaldi.(sahrul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *