Kasat Narkoba Polres Langkat Pimpin Penggerebekan Kampung Narkoba

Langkat – jurnalpolisi.id

Jumat (13 /5/ 2022 ) Kasat Res Narkoba Polres Langkat AKP Kusnadi pimpin langsung penggerebekan kampung narkoba di Gang Baturi, Dsn V, Desa Air Hitam, Kecamatan Gebang, Kabupaten Langkat.

Tim yang dipimpin AKP Kusnadi juga diikut sertakan KBO Sat Res Narkoba, 13 anggota Sat Res Narkoba, 2 orang Sat Sabhara, 2 orang Sat Intelkam, 1 orang Sie Propam , 2 orang Sat Pol PP, 2 orang POM TNI/AD serta 2 orang personil BNNk Langkat.

Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SIK, melalui Kasat Narkoba Polres Langkat AKP Kusnadi pada wartawan melalui siaran Pers nya mengatakan, pada hari ini Jumat tanggal 13 Mei 2022, sekira Jam 11.15 Wib, terlebih dahulu dilakukan pelaksanaan apel kesiapan dalam rangka Razia Gabungan Kryd Gerebek Kampung Narkoba (GKN) Sat Res Narkoba Polres Langkat.

Selanjutnya pukul 13.30 Wib, team berangkat ke TKP/Objek GKN, yang mana perjalanan dari Mapolres Langkat hingga ke TKP memakan waktu perjalanan lebih kurang 1 (satu) jam perjalanan.

Setibanya di lokasi tersebut, Team mengamankan seorang laki-laki dewasa atas nama Rizky Abdillah. Saat dilakukan penggerebekan, tepatnya di sebuah kamar mandi bekas KUD SRI TANI yang sudah tidak terpakai di Gang Baturi Dsn V, Desa Air Hitam, Kecamatan Gebang.

Hanya saja saat dilakukan penggerebekan, beberapa pemuda yang pada saat itu diduga melakukan atau menggunakan narkotika jenis sabu telah melarikan diri, diduga kedatangan aparat gabungan diketahui oleh mereka.

Nasib sial berpihak pada Rizky Abdillah, (18) warga Desa Paya Perupuk, Kecamatan Tanjung Pura yang pada saat itu bersembunyi dikamar mandi.

Selanjutnya terhadap pemuda yang diamankan tersebut dilakukan Test Urine dan hasilnya positif (Metafetamina) .

Selanjutnya team membawa pemuda tersebut berikut barang bukti yang diamankan yaitu 1 (satu) set alat hisap sabu (bong) dari botol plastik fruti warna ungu, 1(satu) set alat hisap sabu (bong) dari Aqua gelas plastik, 2 (dua) bungkus plastik klip kecil kosong. (SB-DS)

Kasat Narkoba Polres Langkat AKP Kusnadi saat mengintrogasi pemuda yang berhasil diamankan.(kaperwil)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *