Polres Tual dan Polres Malra Pecahkan Rekor Muri Minum Jus Terbanyak

Kota Tual  – jurnalpolisi.id

Pecahkan rekor Muri, Polres Tual bersama Polres Maluku Tenggara (Malra) menggelar aksi minum Jus sebanyak 1822 botol.
Namun anehnya Jus yang disajikan sedikit berbeda rasanya yang sedikit asam, dikarnakan terbuat dari olahan buah Pala

Jus yang dikemas dalam botol berukuran mini, dengan isi mencapai 250 ml itu, kemudian dibagiakan kepada seluruh peserta yang hadir dan memenuhi lapangan Lodar-El, Kecamatan Dullah Selatan Kota Tual

Pantauan Jurnal Polisi.id sejumlah peserta yang hadir terdiri dari Kapolres Tual`AKBP Dax emmanuella Samson Manuputty S.I.K, Juga Kapolres Maluku Tenggara`AKBP Frans Duma

Selain itu ada juga perwakilan dari TNI, Pemerintah Daerah (Pemda), unsur terkait maupun masyarakat sekitar, yang sangat antusias dengan pemecahan rekor Muri yang diselenggarakan oleh Polres Tual dan Polres Malra

Kapolres Tual AKBP Dax Emmanuelle Samson Manuputty ketika ditemui, bahwa pemecahan rekor Muri ini, dilaksanakn oleh Polda Maluku, dan jajaran Polres Polda Maluku

“Kegiatan di pagi ini, kita melaksanakan pemecahan rekor muri dengan minum Jus pala terbanyak semaluku,”ungkap Kapolres Manuputty di Lapangan Lodar-El Kota Tual, Sabtu (25/06)

Pemecahan rekor muri menurut Kapolres, kalau Polda Maluku sedianya telah menyiapkan sebanyak 16.076 Jus buah pala. Sedangkan pelaksanakanya dilakukan penggabungan antara Polres Tual dan Polres Malra

“Jadi pemecahan rekor Muri dihari ini, adalah gabungan dari Polres Tual dan Polres Malra. Dan sedikitnya jumlah masyarakat yang hadir mencapai target, sebanyak 1822 orang,”terang Kapolres

Disamping itu Manuputty juga bilang kalau kegiatan pemecahan rekor minum Jus pala terbanyak kali ini, juga bagian dari promosi buah pala

“Ini juga bagian dari promosi buah pala, jadi slogan kita dihari ini `Pala untuk Indonesi Pala untuk Dunia,”Sahutnya

Tak tanggung-tanggung masyarakat yang hadir sangat antusias sekali untuk ada bersama pada pemecahan rekor muri tersebut. Dikarenakan, selain minum Jus buah pala ada juga Door Prise, serta beberapa hadiah yang sudah disiapkan oleh panita

Adapun aneka hadih hibuaran yang terdiri dari Strika Listrik, Disperser, Kipas Angin, TV 36 Inc, Kulkas 2 pintu hingga door prise 1 unit motor matic Yamaha, diundi langsung oleh Kapolres Tual.

Sementara pantauan media ini, Kepala Kejaksaan Negeri Tual `Dicky Darmawan S.H, Kepala Pengadilan Tual`Rosyadi S.H.,M.H dan Kapolres Maluku Tenggara (Malra) AKBP Frans Duma, juga tampak memberikan bingkisan kepada peserta yang beruntung mendapatkan nomor undian

Untuk diketahui, bahwa pemecahan rekor muri minum Jus buah pala terbanyak ini, juga dalam rangka memperingati Hut Bhayangkara yang ke-76.

Turut hadir pada pemecaham rekor muri minum Jus buah pala terbanyak, Ketua Bahayangkari Cabang Tual dan Cabang Maluku Tenggara.

Publish by (Melky-JPN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *