Polsek Kampar Kiri Tangkap Pengedar Narkoba dengan Barang Bukti 26 Paket Shabu Siap Edar
KAMPAR KIRI – jurnalpolisi.id
Unit Reskrim Polsek Kampar Kiri tangkap seorang pengedar narkotika jenis shabu, pada Minggu sore (16/8) di wilayah Desa Sahilan Darussalam Kecamatan Gunung Sahilan, Kampar.
Pelaku narkoba yang diamankan Aparat Kepolisian ini adalah RZ (26) warga Dusun III Pulau Baru Desa Sahilan Darussalam Kecamatan Gunung Sahilan Kabupaten Kampar.
Bersama tersangka diamankan barang bukti 26 paket kecil narkotika jenis shabu seberat 4,85 gram, 1 unit timbangan digital, 1 unit Hp, beberapa peralatan penggunaan shabu dan sejumlah barang bukti lainnya terkait kasus ini.
Pengungkapan kasus ini berawal pada Minggu siang (16/8), saat itu Kapolsek Kampar Kiri Kompol Bambang Sugeng SH, MH mendapat informasi dari masyarakat, bahwa sering terjadi penyalahgunaan Narkotika jenis shabu di salahsatu rumah warga Dusun III Pulau baru Desa Sahilan Darussalam.
Menindaklanjuti informasi tersebut Kapolsek Kampar Kiri perintahkan Kanit Reskrim Iptu Ferry M. Fadillah SH bersama Tim Opsnal Polsek melakukan penyelidikan, sekira pukul 15.00 Wib tim menuju rumah pelaku yang diduga sering dijadikan sebagai tempat transaksi narkoba.