Hardiknas ke – 77 Akselerasi Terhadap Dunia Pendidikan Harus ditingkatkan

Malra,: jurnalpolisi.id

Menjadi Irup pada pelaksanaan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang ke – 77, Pj. Bupati Maluku Tenggara, Drs. Jasmono M.Si sebut akselerasi dunia pendidikan harus ditingkatkan

Hal itu sebagai pedoman dalam pencapaian terhadap kualitas dan mutu pendidikan di Maluku Tenggara (Malra).

“Progres yang sudah dicapai, agar menjadi akselerasi terhadap dunia pendidikan harus terus diaktifkan,”ujarnya saat diwawancarai media ini usai memimpin upacara pelaksanaan Hardiknas di Halaman utama Dinas Pendidikan Malra, Jln. Soekarno – Hatta, Langgur Kamis (02/05).

Jasmono bilang kalau permasalah tentang minimnya tenaga guru pada beberapa sekolah di Maluku Tenggara, dirinya akan melakukan pendataan kepada guru – guru disekolah sehingga mudah – mudahan kesenjangan antara guru dan murid disekolah bisa teratasi dengn baik.

Pemerintah daerah bersama jajaran dan forkopimda, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat menurutnya, harus berperan penting bersama dalam dunia pendidikan.

Diantaranya para guru dan kepala sekolah, harus secara intensif kepada anak didik agar tidak terjebak dengan kejadian-kejadian yang dapat merugikan diri sendiri.

“Dan itu akan kita lakukan, tentu saja secara terus menerus, sehingga mereka bisa fokus untuk belajar,”tambah Jasmono

Namun ada yang tak kala pentingnya bahwa dewasa ini dunia pendidikan banyak disoroti berbagai hal terutama permasalahan kekerasan yang kerap kali timbul akibat minimnya pengawasan orang tua.

Disamping itu, dirinya juga menghimbau untuk seluruh warga masyarakat Maluku Tenggara agar tetap menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban, menjaga stabilitas politik sehingga penyelenggaraan pilkada dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Pantauan Jurnal Polisi.id, Jasmono juga membacakan secara langsung sambutan Mentri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarim, B.A.,M.B.A

Publish by (Melky_JPN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *